Analisis Indeks Kinerja Waktu pada Pelaksanaan Proyek Konstruksi

Authors

  • Nur Kholis
  • Silvia Yulia Ratih
  • Luky Primantari

Abstract

ABSTRAK
Pelaksanaan proyek konstruksi memerlukan pengaturan yang baik supaya
dapat mencapai tujuan yang telah direncanakan. Ketepatan biaya, waktu dan mutu
sangat berpengaruh terhadap keberhasilan suatu proyek, Pengendalian waktu
dilakukan agar tidak terjadi penyimpangan terhadap jadwal rencana sehingga
mengalami keterlambatan. Salah satu metode untuk pengendalian waktu adalah
Metode Konsep Nilai Hasil (Earned Value Concept). Penelitian ini menggunakan
metode kuantitatif. Objek penelitian proyek gedung di Boyolali yang bertujuan
untuk mengetahui indeks kinerja waktu. Data penelitian ini menggunakan data
laporan mingguan dari periode minggu ke-1 sampai periode minggu ke-25 dengan
total durasi pekerjaan 33 minggu. Dari hasil analisis pada minggu ke-25 nilai
BCWP (Budget Cost Work Performance) sebesar Rp 5.224.871.328, dan nilai
BCWS (Budget Cost Work Shcedule) sebesar Rp 6.326.290.876. Pada akhir
peninjuan di minggu ke-25 kinerja jadwal proyek atau SPI (Schedule Performance
Indeks) sebesar 0,347 (<1) lebih kecil dari 1, menunjukkan bahwa waktu
pelaksanaan terlambat dari jadwal yang direncanakan, pekerjaan baru selesai
sebesar 52,486% dari rencana awal proyek yang direncanakan sebesar 63,549%.
Terindikasi proyek mengalami keterlambatan jadwal.
Kata Kunci: kinerja, jadwal, konstruksi

Downloads

Published

2024-05-30

How to Cite

Nur Kholis, Silvia Yulia Ratih, & Luky Primantari. (2024). Analisis Indeks Kinerja Waktu pada Pelaksanaan Proyek Konstruksi. Surakarta Civil Engineering Review (SCER), 4(1), 1–9. Retrieved from https://ejurnal.unsa.ac.id/index.php/scer/article/view/239